Akhirnya Si Otim Pensiun

Ndesoedisi.com-mengawali lagi aktivitas ngeblog setelah vakum beberapa saat memang cukup berat, untuk itu Nde akan mengawalinya dengan sebuah artikel ringan tentang si Otim. Memang siapa itu Otim ? Begitu istimewa kah kok sampai dibuat artikel di blog ini ? kalau penasaran, silahkan simak artikel berikut ini 😀

peralatan ngeblog
ilustrasi ngeblog

Otim adalah julukan sebuah HP Android rakitan lokal atau lebih dikenal dengan sebutan HP C*na. Istilah Otim sendiri berasal dari kata MITO yang dibaca dari belakang 😆 . Mito yang Nde gunakan adalah Mito A800 yang dibeli pada pertengahan tahun 2013, bisa dibilang cukup lumayan bisa bertahan sampai sekarang untuk ukuran kualitas Hp lokal 😆

Otim sendiri mempunyai jasa yang sangat besar terhadap blog Ndesoedisi karena lebih dari 80% foto-foto yang ada di blog ini merupakan hasil jepretan kamera Otim.  Ya meskipun hasil foto dari kamera beresolusi 5MPnya masih kalah jauh apabila dibandingkan dengan jepretan kamera beresolusi 2MP dari HP branded, tapi cukup lah untuk dijadikan gambar ilustrasi 😆

Selain untuk foto, Otim juga digunakan sebagai modem ketika ingin mengetik artikel melalui laptop (thetering wifi) dan tidak ketinggalan juga sebagai media komunikasi dengan jejaring sosial. Ya dengan RAM sebesar 512 MB, ngelag atau lebih tepatnya hang selama beberapa detik itu wajar 😆

Berhubung layar Otim sering mengalami kerusakan berupa munculnya garis-garis horizontal yang memenuhi layar yang datang dan pergi silih berganti :D, akhirnya Otim terpaksa dipensiunkan. Sebenarnya secara fungsi masih bisa digunakan, ya meskipun spesifikasi hardwarenya yang jelas sudah jauh ketinggalan, toh masih bisa digunakan untuk ngeblog, bahkan dengan pede Nde beberapa kali menjadikan Otim sebagai senjata utama ketika menghadiri acara undangan & liputan untuk blogger 😀

garis putih dilayar sangat mengganggu
garis putih dilayar sangat mengganggu

Mungkin sobat Nde akan berpikir lah jadi blogger kok miskin amat, beli hp baru aja ga mampu. Ya pendapat itu ada benarnya, wong buktinya Nde belum ganti HP 😀 . Sebenarnya ada beberapa alasan teknis mengapa Nde mempertahankan Otim seperti kualitas sinyal didaerah Nde yang kurang stabil sehingga membuat batre cepet habis & HP cepet panas, selain itu namanya keluarga yang mempunyai balita, HP rawan terjatuh atau dibanting, jadi rasanya sayang kalau menggunakan HP yang baru (duitnya juga sayang sie 😀 ) Toh Otim sudah membuktikan diri sebagai HP lokal yang bandel, murah tapi tidak murahan.

Kalau Otim pensiun, berarti ada penggantinya dong ? Alhamdulilah sampai saat ini belum ada HP pengganti buat Otim, hanya saja kebetulan beberapa saat yang lalu ada blogger kondang yang mau menghibahkan HP bekasnya untuk Nde, ya tentu saja Nde terima dengan senang hati, jadi Otim pun bisa pensiun, untuk spesifikasi HP dan nama bloggernya tidak perlu dibeber disini, malu lah namanya juga hibah 😀

Akhir kata Otim kini sudah pensiun dari tugasnya mengambil gambar untuk mengisi artikel di blog ini. Pensiun bukan berarti tidak digunakan karena Otim sekarang dijadikan modem untuk internetan sekeluarga.

salam dari desa 😉

37 tanggapan untuk “Akhirnya Si Otim Pensiun

  1. setauku cuma seleb aja macam deddy dll yg punya haters?
    la ini bukan seleb ngaku2 punya haters
    emang sapa vw? cm blogger gembel masa punya haters?
    gayanya aja mcm crosser nangkring di matic trail
    crosser banci tu mah
    crosser cewe2 triangel aja pake SE bro.
    muka gedek gk punya malu… u..wis uwis

    Suka

Silahkan Dikomentari