Ada Kode 2PH Di Teaser Mio 125 cc Blue Core Pas Acara Gathering Blogger With Yamaha

Ndesoedisi. Untuk pertama kalinya Nde diundang ke acara gathering blogger with Yamaha yang diadakan pada hari sabtu, 15 November 2014 di Mall Of Indonesia Kelapa Gading Jakarta.

gambar pinjem Om Vandra
gambar pinjem Om Vandra

Acara itu dihadiri oleh Blogger-blogger Otomotif dari blogger papan atas, papan menengah sampai papan cucian yaitu Nde sendiri :mrgreen:
Tercatat yang Nde inget ada Mas IWB, Om Leopold, Mang Kobay, Om Mitra, Kang Aan Tegean, Om Vandra, Mas Ari Pitstop, Om Prasetyo, Kang Eno Anderson, Lek Ferboes, Om orong-orong, Mas Komat-kamit, mang Pey, Om Didik dan siapa lagi ya ?
Acara dimulai dengan nonton film horor OUIJA (tapi yang nonton malah pada ketawa-ketawa :grin:) , dan diakhiri dengan kumpul-kumpul khas blogger.

Disela-sela acara gathering itulah muncul sosok motor baru yang digadang-gadang sebagai mio baru berteknologi blue core. Pas lagi edit foto dirumah Nde baru lihat ada label 2PH di motor tersebut. Nih penampakannya:
image

Kalo lihat modelnya sie sporty habis khas Yamaha, meskipun tertutup tetapi bisa diperkirakan dimensinya sedikit lebih besar dari pada Honda Beat Injeksi. Wah jadi semakin penasaran neh sama metik ini, kira-kira kapan ya launchingnya ?

Akhir kata Nde ucapkan terimakasih kepada Mang Kobay & Lek Aripitstop atas referensinya sehingga Nde bisa hadir diacara tersebut 🙂

Bonus : foto sama Blogger Artis lek IWB 😎

wpid-1416060444-picsaysalam dari desa 😉

20 tanggapan untuk “Ada Kode 2PH Di Teaser Mio 125 cc Blue Core Pas Acara Gathering Blogger With Yamaha

  1. Bisa jadi tebengnya mirip fairingnya r15…..ambil stu buat nyonya,,,pingin ngrsakke teknologi anyaran si blungkor iki,,uhhuiiiii

    Suka

Silahkan Dikomentari